Rabu, 26 September 2012

Data Communications and Computer Networks



 Data Communications and Computer Networks





1. Terdapat pengertian tentang istilah “komunikasi data” Apa arti dari komunikasi data tersebut menurut anda ?

Komunikasi data merupakan teknologi yang menggabungkan aspek jaringan telekomunikasi dengan sistem komputer sehingga menambah nilai sistem komputer. Berbagai macam komputer dapat saling berkomunikasi dan memanfaatkan kemampuannya. Secara umum dapat dikatakan sebagai proses pengiriman informasi (data) yang telah diubah dalam suatu kode tertentu yang telah disepakati melalui media listrik atau elektrooptik dari satu lokasi ke lokasi yang lain.

2. Apa Tujuan Teknik Komunikasi Data?

• Memungkinkan pengiriman data dalam jumlah yang besar secara effisien, tanpa kesalahan dan ekonomis dari satu tempat ke tempat yang lain.
• Memungkinkan penggunaan sistem komputer dan peralatan pendukungnya dari jauh (remote computer use)
• Memungkinkan penggunaan sistem komputer secara terpusat maupun secara tersebar sehingga mendukung manajemen dalam hal kontrol (baik sentralisasi maupun desentralisasi )
• Mempermudah kemungkinan pengelolaan dan pengaturan data yang ada dalam berbagai macam sistem komputer
• Mengurangi waktu untuk pengolahan data.
• Mendapatkan data langsung dari sumbernya (mempertinggi kehandalan).
• Mempercepat penyebarluasan informasi.

3. Sebutkan 3 kendala pokok komunikasi data menurut DC Green.

- Waktu Tanggap, waktu tanggap sistem merupakan ukuran kecepatan sistem dalam memberikan tanggapan atas input data yang dimasukan.
- Throughput, throughput merupakan ukuran beban dari sistem, yaitu persentase waktu yang diberikan untuk pengiriman data dengan melewati media transmisi tertentu.
- Faktor Manusia, manusia merupakan perancang, pembuat sekaligus pengguna sistem. Faktor manusia merupakan faktor yang sangat dominan dan menentukan lancar atau tidaknya sistem.

4. Secara umum media komunikasi terbagi dua kelompok: guided dan unguided. Apa perbedaan diantara keduanya? Berikan contoh masing2.

Dengan guided media gelombang dikendalikan sepanjang jalur fisik contoh guided media adalah twisted pair, coxcial cabel, serta fiber optic, media transmisi guided adalah ujung ke ujung bila ia menyediakan suatu hubungan langsung diantara dua perangkat dan membagi media yang sama.
Unguided media menyediakan alat untuk mentransmisikan gelombang-gelombang elektromagnetik namun tidak mengendalikannya, contohnya adalah perambatan (propagation) di udara dan laut.

5. Sebut dan jelaskan beberapa kekurangan dan kelebihan kabel serat optik?

Ada beberapa keunggulan serat optik di banding media transmisi lainnya, yaitu :
1) Lebar bidang yang luas, sehingga sanggup menampung informasi yang besar.
2) Bentuk yang sangat kecil dan murah.
3) Tidak terpengaruh oleh medan elektris dan medan magnetis.
4) Isyarat dalam kabel terjamin keamanannya.
5) Karena di dalam serat tidak terdapat tenaga listrik, maka tidak akan terjadi ledakan maupun percikan api. Di samping itu serat tahan terhadap gas beracun, bahan kimia dan air, sehingga cocok ditanam dalam tanah.
6) Substan sangat rendah, sehingga memperkecil jumlah sambungan dan jumlah pengulang.

Di samping kelebihan yang telah disebutkan di atas, serat optik juga mempunyai beberapa kelemahan di antaranya, yaitu :
1) Sulit membuat terminal pada kabel serat
2) Penyambungan serat harus menggunakan teknik dan ketelitian yang tinggi.


6. Jelaskan, media transmisi apakah yang akan anda gunakan jika akan mengimplementasikan suatu jaringan komunikasi sebagai berikut:
• Local Area Network dalam satu gedung berlantai satu.
• Local Area Network dalam satu gedung berlantai banyak(bertingkat).
• Metropolitan Area Network yg menghubungkan satu perusahaan dengan anak cabang yg tersebar di beberapa daerah.
Jelaskan pilihan Anda mengapa memilih media transmisi tersebut.


a. untuk media transmisi gedung berlantai 1 di gunakan kabel wired pandu jaringan(kabel UTP),kabel coaxial,fiber optic,dan kabel STP dengan menggunakan switch dan hub sebagai media penghubungnya(repeater)
b. untuk gedung berlantai 2,juga menggunakan kabel wired pandu jaringan(kable UTP) tetapi tiap jarak 100 meter menggunakan repeater.
c. untuk jaringan yang menggunakan MAN(metropolitan area network )biasanya menggunakan fiber optic atau kabel tembaga, fiber optic mempunyai jangakauan 30 kilometer sebelum menggunakan repeater,sedangkan kabel tembaga 5 kilometer.

7. Jelaskan apa yang dimaksud dengan istilah2 pada pengiriman data berikut(Hand shaking, Clok,Timing.)

- Handshaking adalah Suatu cara pengontrolan aliran data antara dua perangkat lunak menggunakan sinyal RS232, dan handshaking perangkat keras pada umumnya menggunakan karakter control Xon dan Xoff.
- Clock bertugas untuk mengatur koordinasi operasi antar chip. Clock pada komputer sering digunakan sebagai dasar perhitungan berapa jumlah instruksi yang dapat dilaksanakanannya mengacu dalam hitungan detik.
- Timing adalah waktu bagi sistem pada komputer. System timing ditangani oleh BIOS, meskipun komputer dimatikan, system timing akan tetap up to date karena adanya baterai CMOS.

8. Pengiriman seri menimbulkan 3 masalah pokok. Sebut dan jelaskan tiga masalah pokok tersebut.

a. penyesuaian bit, Misalnya jika akan dikirim data seri 10011010, maka agar data tersebut dapat dikirim dan diterima dengan benar, selang waktu yang digunakan oleh pengirim dan penerima satu dengan yang lain harus sama.
b. penyesuaian karakter, penerima telah menerima penyesuaian bit, maka seharusnya juga harus segera menerima penyesuaian karakter.
c. penyesuaian blok, Selain itu penerima harus juga mengetahui awal dan akhir blok data.

9. Transmisi seri dapat berupa transmisi sinkron dan tak sinkron, Bagaimana transmisi data tersebut disebut sinkron dan bagaimana disebut tak sinkron Jelaskan.

Transmisi data serial disebut sinkron jika waktu kirim dan terima atau lamanya penerimaan setiap bit ditentukan secara pasti sebelum bit tersebut dikirim dan diterima. Sedangkan transmisi data serial disebut tak sinkron jika waktu kirim dan terima atau lamanya penerimaan setiap bit tidak ditentukan oleh karakter sebelumnya.

10. Apakah perbedaan metode transmisi full duplex dan half duplex? Berikan contoh masing2.

a. Mode transmisi full-duplex (FDX) dianggap lebih maju apabila di bandingkan dengan mode transmisi half-duplex, karena mode transmisi full-duplex memungkinkan isyarat berjalan dalam dua arah yang berlawanan pada waktu yang bersamaan. Sehingga transmisi full-duplex lebih cepat daripada transmisi half-duplex karena tidak ada masa dalam penggunaan waktu (turn around).
Jika keadaan transmisi half duplex digambarkan seperti jalan dua jalur yang sisi lainnya sedang diperbaiki, maka transmisi full-duplex digambarkan seperti jalan dua jalur yang mendukung lalu-lintas dua arah dalam waktu yang bersamaan.
Dengan keadaan seperti ini, peranti yang ingin mengirim data tidak perlu menunggu penerima menyelesaikan kirimannya. Dalam waktu yang bersamaan penerima juga bisa bertindak sebagai pengirim. Contoh penerapan transmisi full-duplex dialami oleh telepon.
b. Media transmisi yang bersifat half-duplex (HDX) mendukung pengiriman isyarat (data) dengan dua arah, tetapi tidak dalam waktu yang bersamaan. Artinya, pengiriman isyarat dalam half-duplex bisa berlangsung dua arah akan tetapi apabila penerima ingin mengirimkan isyarat maka dia harus menunggu pengirim untuk menyelesaikan pengiriman isyarat (tidak bersamaan). Keadaan ini sering diibaratkan dengan sebuah jalan dua jalur yang salah satu jalurnya sedang diperbaiki. Kendaraan dari arah yang berlawanan dapat melalui jalan tersebut asalkan dilakukan secara bergantian.
Transisi half-duplex diterapkan pada radio CB (citizen band) dan walkie talkie. Pemakai tidak mungkin bisa mendengarkan lawannya berbicara ketika dia sedang mengirimkan pesan kepada lawan bicaranya. Pengiriman pesan harus dilakukan secara bergantian.
Kelemaham mode transmisi half-duplex adalah berupa adanya waktu yang diperlukan untuk mengubah arah sehingga lawan komunikasi dapat mengenalinya. Keadaan seperti ini sering disebut turn around tume.
Contoh dari mode transmisi half-duplex adalah pada terminal. Terminal umumnya beroprasi secara bergantian untuk menangani pengiriman dan penerimaan data. Contoh yang lain adalah pada line printer. Sebagai conto, pada saat ada gangguan pada kertas, printer perlu menympaikan kepada CPU bahwa saat ini printer tidak dapat lagi menerima data.

Tidak ada komentar:

Posting Komentar